BRMP Tanaman Hias Meriahkan HUT RI ke-80 dengan Berbagai Perlombaan
Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Republik Indonesia ke-80, BRMP Tanaman Hias menyelenggarakan berbagai kegiatan perlombaan yang diikuti oleh seluruh karyawan dan karyawati (Segunung, Cipanas dan Serpong) dengan penuh antusiasme dan semangat kebersamaan (21/08/25).
Kegiatan dibuka dengan jalan santai dan senam bersama yang diikuti oleh seluruh peserta, menciptakan suasana hangat (walaupun sedikit gerimis) sekaligus menyehatkan. Selanjutnya, berbagai lomba khas 17 Agustus digelar, di antaranya Tarik Tambang, Sambung Lirik Lagu, Tebak Judul Lagu, Volly Air, Estafet Air, dan Joged Balon.
Seluruh peserta menunjukkan semangat sportivitas tinggi, diselingi canda tawa dan keceriaan. Sorak sorai penonton membuat suasana semakin meriah. Tidak hanya perlombaan, panitia juga menyiapkan doorprize utama berupa sepeda yang menjadi daya tarik dan motivasi bagi peserta.
Kepala BRMP Tanaman Hias, Dr. Ir. Erna Suryani, M.Si, menyampaikan apresiasi atas partisipasi aktif seluruh pegawai. “Melalui kegiatan ini kita ingin menumbuhkan rasa persatuan, kebersamaan, dan kekompakan, sesuai semangat perjuangan para pahlawan dalam memperjuangkan kemerdekaan,” ujarnya.
Terselenggaranya kegiatan ini juga tidak lepas dari dukungan para mitra, yaitu Bank Syariah Indonesia (BSI) dan Bank Negara Indonesia (BNI), yang turut memeriahkan acara serta mendukung terwujudnya kegiatan penuh kebersamaan ini.
Dengan semangat kebersamaan, BRMP Tanaman Hias tidak hanya merayakan kemerdekaan, tetapi juga mempererat silaturahmi antarpegawai, menumbuhkan semangat nasionalisme, serta menciptakan suasana kerja yang lebih harmonis.